Yayasan Ikrar Sahabat Indonesia

Alhamdulillah , setelah beberapa kali kita bertemu dalam sekian tahun akhirnya kita sepakat membuat yayasan. Yayasan yang kita bentuk bernama Yayasan Ikrar Sahabat Indonesia, berlokasi di Kp. Sembung RT 02 RW 06 Cikokol - Tangerang, Banten.

Yayasan ini diketuai oleh Eko Fembrianto, Penasehat oleh Muhammad Hidayat, Pengawas oleh Ali Masduki. Yayasan ini bergerak dibidang Pendidikan, Sosial dan lain - lain. 

Kami berharap dengan adanya Yayasan  Ikrar Sahabat Indonesia , bisa lebih meningkatkan kerja dan amal ibadah bagi kita semua dalam mensejahterakan masyarakat indonesia. Dan menjadikan kita semua bersahabat dalam bingkai negara kesatuan republik indonesia.

Pekan Ruhaniyah

Berdasarkan hasil perbincangan pada pertemuan terakhir di daerah tangerang yang membicarakan tentang hilangnya sebuah kekuatan untuk perubahan, kami sepakat untuk melakukan pekan ruhaniyah.

Pekan ruhaniyah ini sebagai salah satu usaha kita memperbaiki diri untuk mengembalikan kekuatan kita dalam membantu pengembangan SDM Indonesia. Adapun usaha diri kita adalah :

1. Berpuasa di pertengahan bulan hijriah ( untuk bulan ini jatuh pada tanggal 9-11 Februari 2009) 2. Bertukar hadiah   3. Hafalan surah At Taubah ayat 111-112   4.Membaca Al - Qur'an Minimal 1 Juz   5. Infaq Minimal Rp. 1.000,-   6. Dzikir Pagi atau Sore hari minim 1x sehari  7. Membaca Hadits tentang iman, kebaikan dan hari akhir   7. Membaca Buku Terapi Mental AH  8. Membaca Web Islami  9.Tausiah SMS pekanan/harian 10. Shalat Malam dan subuh berjama'ah

Studi Bisnis,Imlek dan Gerhana Matahari

Setelah sempat hampir batal , rencana ke garut akhirnya jadi juga. Berangkat dari Tangerang tepat pukul 00.00 senin kami bersembilan berangkat menuju ke garut dengan mobil APV.

Memang cukup sempit buat yang duduk di belakang karena diisi empat orang. Memang sempit tapi ini cukup menyenangkan karena sudah cukup lama kita tidak melakukan perjalanan seperti ini. Selama dalam perjalanan kita sering menyegarkan suasana dengan menanyakan persiapan pernikahan anggota kami yang ingin menikah dalam waktu dekat.

Akhirnya kami sampai di garut di daerah wanareja tepat jam 3.00 dan kami pun beristirahat dalam mobil yang terparkir di masjid agung kecamatan wanareja garut. Tapi setelah 45 istirahat di mobil akhirnya sebagian minta turun untuk istirahat dimasjid tersebut. Sebagian menjalankan sholat malam sambil menunggu adzan subuh.

Setelah kita sholat subuh kita mulai melanjutkan perjalanan mencari sarapan karena mulai terasa sebagian dari kita lapar. Sambil mencari kita sempat berkeliling melihat lokasi kandang kambing yang dimiliki oleh penduduk kab. garut yang hampir semua punya peliharaan / peternak kecil kambing. Dalam perjalan itu kita sempat melihat dan melintas dipasar.

Ketika sang pemimpin rombongan bertanya "mau sarapan apa nih?"
"Kupat Tahu" seru salah satu rombongan.
Tapi karena kita sudah ke lewat dari penjual Kupat tahu akhirnya kita coba mencari lagi berharap akan ketemu dengan penjual ketupat tahu. Sampai kita berjalan sekitar 10 menit kita ketemu pasar lagi.

Kali ini kita ketemu pasar yang lebih kecil, kita coba cari lagi penjual ketupat tahu. Setelah semua rombongan turun dan hunting ketupat tahu ternyata tidak ada. Ada pedagang yang coba menawarkan nasi kuning tapi itupun cuma 2 bungkus. Wah ga cukup nih, kita harus cari yang lain.

Dan perjalanan dilanjutkan menuju ke tempat yang lain. Akhirnya dapet juga kupat tahu, sesaat kemudian kami pesan 8 piring kupat tahu, 1 mangkok bubur ayam. Sungguh mahal kali ini kita sarapan, mau sarapan aja pake ke garut........... cuma bercanda.

Setelah makan kita hunting ke lokasi Peternakan Hewan milik dinas peternakan di garut. Lumayan juga medan untuk menuju lokasi ke peternakan, sempat kita harus dorong mobil meskipun tetap tidak bisa.

Sesampainya dilokasi peternakan banyak yang kita lihat dan tanyakan yang berkaitan dengan pemeliharaan serta jenis kambing. Dari kambing bernama/ jenis Jalakharupat, sampai Paten Jr.
Sungguh mengesankan perjalanan kali ini ke peternakan Hewan milik Dinas Peternakan yang ada di Garut.

Tepat 8:30 kita lanjutkan perjalanan Studi Bisnis ke arah Bandung. Sebelum sampai kita ke Bandung kita mampir ke Pemandian Air Panas di Cipanas Garut. Tepat pukul 9:30 kita sampai dilokasi Pemandian Air Panas Cipanas Garut. Kita pun beli tiket untuk 8 orang, setelah itu kita langsung masuk ke kamar rendam air panas. Karena tidak memungkinan kita berenang di kolam air panas yang pada hari itu penuh berkaitan dengan hari libur nasional (imlek).

Setelah mandi air panas kita melanjutkan perjalanan ke bandung melalui perjalanan yang cukup lama karena ternyata banyak juga orang jakarta mengisi liburan ke bandung, jadi macet deh.
Akhirnya kita putuskan untuk mampir ke Darut Tauhid untuk sholat dhuhur disana dan makan siang.

Setelah sholat dhuhur , kita makan siang. Kita tuju warung makan kecil yang ternyata hanya menjual soto ayam. Terpaksa deh kita 9 orang makan nasi + soto ayam. Sambil menunggu pesanan datang beberapa dari kita mencoba untuk menghubungi istri masing-masing dengan ponselnya, tapi ternyata yang menggunakan operator xl gatot(gagal total karena disana tidak ada sinyal sama sekali). Setelah makan nasi soto ayam, kita merasa makan siang itu belum cukup sehingga kita rencanakan untuk mencari makanan tambahan lainnya.

Dan perjalanan pun dilanjutkan sambil mencari makanan tambahan tapi setelah berjalan beberapa saat kita tidak bernafsu untuk makan lagi. Kamipun akhirnya memutuskan pulang karena kita ingin menghindari macet saat pulang. Sambil berjalan pulang kami tengok kanan kiri untuk mencari oleh - oleh sampai akhirnya kita pulang ke tangerang lewat pintu masuk baros.

Setelah masuk tol kita berjalan dengan  cepatnya karena kita sudah suntuk ingin segera pulang. Saat dalam perjalanan pulang kita coba untuk istirahat di tempat peristirahatan yang menyediakan oleh - oleh. Dan kitapun turun dari mobil untuk istirahat dan membeli oleh - oleh. Ternyata masih ada yang belum sholat ashar, kitapun memberikan kesempatan kepada yang belum sholat.

Setelah membeli oleh - oleh kita pun melanjutkan perjalanan pulang ke tangerang dengan melalui jalur JORR. Sesampainya di jalan veteran dekat bintaro, salah satu teman kita turun. Dan kitapun kembali masuk tol menuju tangerang, sekitar jam 17:05 kita sampai di tangerang.

Ternyata baru saya sadari bahwa sore itu tepatnya pukul 16:00 terjadi gerhana matahari total, pantas saja sepanjang perjalanan kita kalo imlek biasanya hujan besar, ini ko cuma gerimis sebentar sekali.

Ucapan Tahun Baru

Sahabat, di tahun baru ini smg kita semua mendapatkan kebaikan dan keberkahan yang berlipat ganda. Mudah - mudahan amal di tahun - tahun sebelumnya diterima dan kesalahan kita diampuni Allah SWT. (Eko)
Yaa Allah dipenghujung 1429 H ijinkan kami memohon padaMu, Ampunilah segala kesalahan saudaraku ini, berikanlah yang terbaik di tahun 1430H. Selamat Tahun Baru 1430 H
(M. Hidayat sekeluarga) 
Yaa Allah, di awal tahun 1430H ini ijinkan hamba yang hina ini memohon ampunanMu atas dosa2 kami. Jadikan tahun ini hari - hari penuh amal sholeh. Aamiin. Selamat Tahun Baru 1430 H
(Ali Sekeluarga)

Anda Cinta Allah Maka BerQurban lah

Allahu Akbar Allahu Akbar Allahu Akbar

Laa ilaha Illa Allah Wallahu Akbar

Allahu Akbar Walillahilham

Subhanallah Maha Suci Allah yang telah menciptakan makhluq Nya yang sempurna.

Dan telah menciptakan dengan berpasang - pasang, wanita - pria, suka cita, benci dan cinta. Ibadah qurban adalah salah satu bentuk pengorbanan kita sebagai wujud kita cinta kepada Allah. Sebagai seorang makhluq Allah maka seharusnyalah kita mengorbankan harta kita untuk dikorbankan kepada Allah dengan memotong hewan kurban.

Alhamdulillah saat ini 10 Dzulhijjah 1429 H, sahabat kembali melaksanakan ibadah qurban sebagai wujud kecintaan kita kepada Allah SWT. Qurban tahun ini adalah sebanyak 7 ekor kambing yang kami terima dari beberapa anggota sahabat diantaranya : Pika Polanditiya(2 ekor), Eko Fembrianto, Ariez Farizki, Dheny Purwo H, Muhammad bin Ali Masduki, Lettu dr. Gatot Andriyadi Wibowo bin Sukiran.

Lokasi pemotongan di Rumah Dinas PDAM Kab. Tangerang yaitu tempat saudara Pika Polanditya. Dan pendistribusiannya adalah 2 ekor untuk daerah pintu air kota tangerang dan 5 ekor dibagikan kelokasi lainnya diantaranya Kp. Sembung, Cikokol Tangerang.

Kepada semua yang telah berqurban, kami semua mengucapkan terima kasih  semoga Allah SWT menerima hewan qurban kita semua dan membalas dengan kebaikan yang berlebih. Aaamin

Potong Hewan Qurban 1428 H


Sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar kita, pada tahun yang lalu kita melakukan penyembelihan hewan qurban. Penyembelihan hewan qurban tersebut di lakukan dan dibagikan untuk warga kampung sembung - cikokol,Tangerang - Banten tepatnya pada tanggal 10 Dzulhijjah 1428H.

Pada tahun itu kita berhasil menerima dan menyalurkan hewan qurban berupa 1 ekor kambing dan 1 ekor sapi. Semoga ditahun ini kita bisa menerima dan menyalurkan lebih banyak lagi hewan qurban.

Kami mengucapkan terima kasih kepada para dermawan yang telah menyalurkan hewan qurbannya. Bagi yang ingin menyalurkan hewan qurbannya bisa menghubungi Ali (08-7878-25-9596) atau eko (0813-8466-0574).

Sejarah Kami

Kami adalah sekumpulan anak muda yang ingin melakukan hal - hal yang bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkungan sekitarnya. Berangkat dari sekadar bertemu itulah akhirnya kita membuat komunitas kita dengan nama SAH@BAT. Mulanya kita hanya makan - makan dan minum - minum di beberapa tempat wisata, selama dalam perjalanan sampai lokasi tujuan wisata kita selalu mengamati dan memikirkan apa yang bisa kita berikan kepada lingkungan sekitar kita.

Kami sadar terbentuknya wadah ini masih baru dalam hitungan tahun yaitu kurang lebih 3 tahun. Layaknya kelompok band anak muda masih sering ganti - ganti personil. Itulah tahun - tahun awal berdirinya kelompok ini. Kami sadar bahwa itu pasti terjadi. Tapi guna menghargai itu semua kita tetap berkarya meski personil kita berganti - ganti.

Itulah sekilas tentang SAH@BAT.